MULTIPLE CASE STUDY: RESILIENSI PADA PEREMPUAN DENGAN HIV/AIDS

Irma Suryani, Ade (2024) MULTIPLE CASE STUDY: RESILIENSI PADA PEREMPUAN DENGAN HIV/AIDS. Doctoral thesis, STIKep PPNI Jawa Barat.

[thumbnail of 323002-Ade irma Suryani.pdf] Text
323002-Ade irma Suryani.pdf

Download (567kB)

Abstract

Latar Belakang: Perempuan yang hidup dengan HIV/AIDS menimbulkan tekanan dan permasalahan yang saling berhubungan seperti tantangan psikologis, stigma serta diskriminasi. Oleh karena itu, diperlukan resiliensi untuk pemulihan dan menciptakan kualitas hidup yang lebih baik. Tujuan: Mengidentifikasi proses resiliensi pada perempuan dengan HIV/AIDS. Metode: Menggunakan pendekatan kualitatif berupa studi kasus dengan jenis penelitian Multiple Case Study dengan teknik pengumpulan data menggunakan metode wawancara yang dilakukan sebanyak dua kali pertemuan. Subjek studi kasus pada penelitian ini terdiri dari 2 orang dengan kriteria inklusi yaitu perempuan dengan HIV/AIDS, kooperatif, berusia 18 tahun, dan sedang menjalani pengobatan. Hasil: Dalam penelitian ini menghasilkan 4 tema yaitu 1) perasaan tidak menyenangkan, 2) penerimaan diri, 3) support sistem yang adekuat, 4) perubahan diri yang positif. Kesimpulan: Proses resiliensi atau ketahanan pada perempuan dengan HIV/AIDS bergantung pada seberapa bisa perempuan mampu melewati tahap-tahap dalam resiliensi dari mulai mengalah (succumbing), bertahan (survival), pemulihan (recovery), sampai dengan berkembang (thriving).

Item Type: Thesis (Doctoral)
Subjects: Program Studi > Diploma Keperawatan
Depositing User: perpus.1 admin ppni
Date Deposited: 04 Oct 2024 07:29
Last Modified: 04 Oct 2024 07:29
URI: https://repository.stikep-ppnijabar.ac.id/id/eprint/1093

Actions (login required)

View Item
View Item