Riyan Hidayatulloh, Ahmad (2023) PELAKSANAAN HANDOVER/TIMBANG TERIMA PASIEN TERHADAP KESELAMATAN PASIEN. Doctoral thesis, STIKep PPNI Jawa Barat.
322032-Ahmad Riyan Hidayatulloh.pdf
Download (761kB)
Abstract
Latar Belakang. Keselamatan pasien adalah proritas dalam pelayan rumah sakit untuk mengurangi angka kejadian yang tidak diharapkan. Insiden keselamatan pasien masih banyak terjadi salah satu penyebabnya adalah gagalnya komunikasi dari pemberi pelayanan khususnya perawat pada saat handover/timbang terima pasien. Handover bertujuan untuk menyampaikan informasi dari setiap pergantian shift serta memastikan efektifitas dan keamanan dalam perawatan pasien. Tujuan. untuk mengetahui Pelaksanaan Handover/Timbang Terima Pasien Terhadap Keselamatan Pasien. Metode. Penelitian ini menggunakan desain penelitian studi kasus kualitatif dengan single case study yaitu penelitian berfokus kepada 1 unit analisis yaitu Handover/Timbang Terima Pasien Terhadap Keselamatan Pasien. Metode pengumpulan data yang digunakan wawancara dan observasi Hasil. Pada penelitian ini didapatkan kategori keselamatan pasien dalam kegiatan handover, meliput informasi indentitas pasien, Mengkomunikasikan kondisi pasien, Informasi terapi obat, Persiapan pasien operasi Observasi pasien dan Upaya pencegahan pasien jatuh Kesimpulan. Pelaksanaan handover mendukung terhadap pelaksanaan keselamatan pasien di Ruang Rawat Inap Rumah Sakit Kota Bandung Saran. Diharapkan dengan adanya penelitian ini bagi pihak Rumah Sakit diharapkan dapat memberikan pelayanan kesehatan yang baik serta dapat melaksanakan kegiatan handover sesuai SOP untuk meningkatkan perawatan pasien dan
keselamatan pasien.
Item Type: | Thesis (Doctoral) |
---|---|
Subjects: | Program Studi > Profesi Ners |
Depositing User: | perpus.1 admin ppni |
Date Deposited: | 22 Oct 2024 02:17 |
Last Modified: | 22 Oct 2024 02:17 |
URI: | https://repository.stikep-ppnijabar.ac.id/id/eprint/1232 |