Gambaran Kejadian Insomnia Pada Lanjut Usia Di Balai Perlindungan Sosial Tresna Werdha Ciparay

Tri Astuti, Lisa (2017) Gambaran Kejadian Insomnia Pada Lanjut Usia Di Balai Perlindungan Sosial Tresna Werdha Ciparay. Masters thesis, STIKep PPNI Jawa Barat.

[thumbnail of 043-315-13-1-026-Lisa Tri Astuti.pdf] Text
043-315-13-1-026-Lisa Tri Astuti.pdf

Download (400kB)

Abstract

Latar belakang: Lansia merupakan seseorang yang telah memasuki usia 60 tahun ke atas. Seiring dengan bertambahnya usia maka terjadi penurunan fungsi tubuh pada lansia, baik secara fisik, fisiologis maupun psikologis. Dimana perubahan yang terjadi yaitu peningkatan fungsi emosional dan kemunduran kognitif,keadaan ini cenderung berpotensi menimbulkan masalah gangguan tidur atau insomnia pada lansia. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui gambaran kejadian insomnia pada lansia di Balai Perlindungan Sosial Tresna Werdha Ciparay. Desain penelitian ini menggunakan desain deskriptif kuantitatif dan dilakukan pada Bulan Juni 2017, dengan subjek penelitian 108 lansia yang ditentukan dengan teknik purposive sampling. Pengumpulan data dengan menggunakan kuesioner dan analisa menggunakan distribusi frekuensi. Hasil penelitian ini menunjukkan lanjut usia yang mengalami insomnia ringan 41 orang (38,0%), insomnia sedang 46 orang (42,6%), insomnia berat 21 orang (19,4%).Kesimpulan: Sebagian besar lansia yang tinggal di Balai Perlindungan Sosial Tresna Werdha Ciparay mengalami insomnia sedang sebanyak 46 orang (42,6%).Saran: Diharapkan kepada pihak panti dan perawat dapat membantu mengurangi kejadian insomnia pada lansia dengan cara memfasilitasi lingkungan yang nyaman.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: Program Studi > Sarjana Keperawatan
Depositing User: perpus.2 admin ppni
Date Deposited: 15 Aug 2024 03:23
Last Modified: 15 Aug 2024 03:23
URI: https://repository.stikep-ppnijabar.ac.id/id/eprint/281

Actions (login required)

View Item
View Item