Gambaran Tingkat Kecemasan Pasa Pasien Gastrointestinal Sebelum Dilakukan Tindakan Endoskopi Di Santosa Hospital Bandung Central (SHBC)

D Sembiring, Herma (2019) Gambaran Tingkat Kecemasan Pasa Pasien Gastrointestinal Sebelum Dilakukan Tindakan Endoskopi Di Santosa Hospital Bandung Central (SHBC). Masters thesis, STIKep PPNI Jawa Barat.

[thumbnail of 043-315-15-1-1-010-Herma D Sembiring .pdf] Text
043-315-15-1-1-010-Herma D Sembiring .pdf

Download (433kB)

Abstract

Endoskopi saluran cerna merupakan prosedur pemeriksaan saluran cerna secara langsung dengan mengggunakan skop fiberoptik yang bertujuan untuk pemeriksaan diagnostik atau melakukan terapeutik. Pasien yang menjalani prosedur endoskopi dapat mengalami kecemasan akibat dari kurangnya informasi mengenai prosedur, efek samping prosedur maupun hasil pemeriksaan yang akan diterima. Identifikasi mengenai tingkat kecemasan pada pasien yang akan menjalani prosedur endoskopi sangatlah dibutuhkan dalam memberikan intervensi yang tepat, sehingga dapat menurunkan tingkat kecemasan pada pasien yang akan menjalani endoskopi. Tujuan: Untuk mengidentifikasi tingkat kecemasan pasien gastrointestinal yang akan menjalani tindakan endoskopi di Santosa Hospital Bandung Central (SHBC). Metode: deskriptif, dengan jumlah sampel sebesar 85 orang. Instrumen yang digunakan adalah kuesioner Hamilton Anxiely Rating forScale (HARS). Hasil Penelitian: sebanyak 42 responden (49,4%) memiliki tingkat kecemasan sedang, 32 responden (37.7%) memiliki tingkat kecemasan berat, sebanyak 11 responden (12.9%) memiliki tingkat kecemasan ringan dan tidak ditemukan responden yang memiliki tingkat kecemasan berat sekali (panik). Saran: Diharapkan rumah sakit dapat lebih meningkatkan pengetahuan klien dengan memberikan informasi yang lebih akurat mengenai endoskopi dengan menggunakan alat media yang mudah dipahami oleh pasien atau keluarga. Petugas kesehatan diharapkan mampu memberikan asuhan keperawatan untuk mengatasi serta menurunkan tingkat kecemasan pasien yang akan menjalani prosedur endoskopi.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: Program Studi > Sarjana Keperawatan
Depositing User: perpus.2 admin ppni
Date Deposited: 15 Aug 2024 08:17
Last Modified: 15 Aug 2024 08:17
URI: https://repository.stikep-ppnijabar.ac.id/id/eprint/361

Actions (login required)

View Item
View Item