Marlina, Lela (2019) Study Deskriptif Tingkat Keyakinan (Certainty Level) Terhadap Resiko Penyakit TB Pada Usia Produktif. Masters thesis, STIKep PPNI Jawa Barat.
043-315-15-1-045-Lela Marlina.pdf
Download (386kB)
Abstract
Latar belakang: Tuberkulosis (TB) disebabkan oleh bakteri mycobacterium tuberculosis yang dapat menyerang organ tubuh dan sampai saat ini masih menjadi masalah kesehatan masyarakat di dunia walaupun upaya pengendalian telah dilakukan banyak negara. 75% penderita TB paru ditemukan pada usia yang paling produktif secara ekonomi (15-49 tahun. Tujuan penelitian: untuk mengetahui tingkat keyakinan resiko TB pada usia produktif. Metode penelitian: penelitian metode deskriptif menggunakan rancangan cross sectional. Dilakukan pada bulan juni 2019, dengan subjek penelitian 133 responden Di wilayah Puskesmas Pagarsih Kota Bandung. Hasil :Hasil penelitian menunjukan usia produktif Terkena TB mencapai (96%) 128 orang. Pada Usia menunjukan bahwa terkena TB terbanyak berada pada usia 26 -35 tahun (42%) sebanyak 56 orang. Pada jenis kelamin sebagian besar 53% berjenis perempuan Karakteristik pendidikan lebih besar pada pendidikan SMA dengan jumlah (48%) 64 orang. Pada pekerjaan lebih besar pada tidak bekerja/ ibu rumah tangga (60%) sebanyak 80 orang. Simpulan : Usia produktif harus menjadi perhatian khusus karena sangat rentan terkena TB.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | Program Studi > Sarjana Keperawatan |
Depositing User: | perpus.2 admin ppni |
Date Deposited: | 15 Aug 2024 08:17 |
Last Modified: | 15 Aug 2024 08:17 |
URI: | https://repository.stikep-ppnijabar.ac.id/id/eprint/365 |