Gambaran Dukungan Keluarga Terhadap Wanita Dalam Melakukan Deteksi Dini Kanker Serviks: Literature Review

Darimasih Darimasih, Darimasih (2020) Gambaran Dukungan Keluarga Terhadap Wanita Dalam Melakukan Deteksi Dini Kanker Serviks: Literature Review. Masters thesis, STIKep PPNI Jawa Barat.

[thumbnail of 043-315-161-005-Darimasih.pdf] Text
043-315-161-005-Darimasih.pdf

Download (466kB)

Abstract

Latar belakang: Kanker serviks merupakan penyakit jenis tumor ganas yang mengenai lapisan epitel dari mulut Rahim. Deteksi dini kanker serviks dapat mengurangi angka kejadian penyakit kanker serviks pada perempuan. Besarnya kontribusi dukungan dari keluarga sangat penting untuk melakukan deteksi dini kanker serviks. Dukungan dari keluarga memiliki pengaruh yang sangat signifikan dalam pengambilan keputusan sorang wanita untuk mendeteksi kanker serviks,terutama yang berkaitan dengan pencegahan penyakit maupun upaya peningkatan derajat kesehatan untuk keluarganya. Tujuan: Penelitian literature review ini bertujuan untuk merangkum hasil-hasil penelitian yang mengenai gambaran dukungan keluarga terhadap wanita dalam melakukan deteksi dini kanker serviks. Metode: Metode yang digunakan adalah metode literature review dengan penilaian artikel diukur menggunakan format JBI critical for cross sectional study dan casestudy untuk mereview artikel yang sudah terpilih sebelumnya. Hasil: 5 artikel dari google scholer dan pubmed dengan kata kunci “support family, screening of detection cervical cancer, wife, quantitative study" dari tahun 2009 sampai 2020 yang sudah terpilih terdapat hasil dari beberapa penelitian artikel tersebut yang mengenai dukungan keluarga terhadap wanita yang melakukan deteksi dini kanker serviks terbukti bahwa dukungan dari keluarga dapat memberikan sikap positif terhadap wanita atau keluarganya untuk pencegahan penyakit kanker serviks. Kesimpulan: Diharapkan dengan adanya hasil analisis literature review ini, bagi keilmuan, bagi praktisi bisa dapat memberikan edukasi kepada masyarakat ataupun pengetahuan sebagai upaya pencegahan penyakit kanker serviks dengan memberikan edukasi kepada keluarga, masyarakat, tentang dukungan keluarga bisa dapat memberikan dampak yang sangat signifikan bagi keluarga tersebut.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: Program Studi > Sarjana Keperawatan
Depositing User: perpus.2 admin ppni
Date Deposited: 16 Aug 2024 06:04
Last Modified: 16 Aug 2024 06:04
URI: https://repository.stikep-ppnijabar.ac.id/id/eprint/403

Actions (login required)

View Item
View Item