Pengaruh Slow Stroke Back Massage Terhadap Kecemasan Pada Pasien Yang Di Rawat Di Ruang Isolasi RSUP DR HASAN SADIKIN Bandung

Imanuddin, Hilman (2022) Pengaruh Slow Stroke Back Massage Terhadap Kecemasan Pada Pasien Yang Di Rawat Di Ruang Isolasi RSUP DR HASAN SADIKIN Bandung. Masters thesis, STIKep PPNI Jawa Barat.

[thumbnail of 2121020-Hilman Imanuddin.pdf] Text
2121020-Hilman Imanuddin.pdf

Download (444kB)

Abstract

Isolasi adalah bagian yang tidak terpisahkan dari program pencegahan infeksi, pasien yang dirawat di ruang isolasi cenderung menunjukkan tingkat kecemasan yang lebih tinggi. kecemasan yang terjadi pada pasien isolasi terjadi karena dirawat sendiri dalam satu ruangan, berkurangnya kontak dengan orang lain, terganggunya rutinitas dan tidak adanya pengunjung, therapy komplementer dengan massage telah digunakan secara luas oleh perawat sejak lama, slow stroke back massage merupakan salah satu intervensi yang mempunyai potensi untuk mengatasi kecemasan pada pasien isolasi. Slow stroke back massage adalah teknik pijat dengan cara memijat punggung pasien menggunakan telapak tangan terutama ibu jari dengan gerakan memutar, teknik ini memfokuskan pada pemijatan lambat dan lembut pada bagian belakang tubuh. Penelitian inì bertujuan untuk mengetahui pengaruh dari slow stroke back massage terhadap kecemasan pada pasien yang dirawat di ruang isolasi. Penelitian kuantitatif quasi eksperiment dengan rancangan penelitian Two Group Pre-Post Test jumlah sampel dalam penelitian ini sebanyak 60 responden yang di bagi dalam dua kelompok dengan kriteria inklusi pasien yang dirawat di ruang isolasi berusia diantara 18-65 tahun,mampu berkomunikasi secara verbal, pungung dalam keadaan sehat, penilaian tingkat kecemasan pada penelitian ini menggunakan State - Trait Anxienty inventory (STAI). Pemberian intervensi di berikan selama 3 hari dengan durasi 10 menit. Pada uji Paired T-Test dan uji ANCOVA menunjukan terdapat perbedaan skor tingkat kecemasan yang signifikan antara pre test dan post test pada kelompok intervensi dengan perubahan mean dari 51.73 ke 30.70 dengan nilai p-Value 0.000 dibandingkan dengan kelompok kontrol yang tidak mendapatkan intervensi. Terdapat pengaruh signifikan pemberian tindakan slow stroke back massage terhadap penurunan kecemasan.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: Program Studi > Sarjana Keperawatan
Depositing User: perpus.2 admin ppni
Date Deposited: 22 Aug 2024 06:23
Last Modified: 22 Aug 2024 06:23
URI: https://repository.stikep-ppnijabar.ac.id/id/eprint/517

Actions (login required)

View Item
View Item