Isnaeni, Novianti (2023) PENGARUH KOMBINASI EARPLUG DAN EYEMASK TERHADAP KUALITAS TIDUR PADA PASIEN KRITIS. Masters thesis, STIKep PPNI Jawa Barat.
219073-Novianti Isnaeni.pdf
Download (836kB)
Abstract
Latar belakang: Tidur yang buruk sering terjadi di pada pasien kritis, penyebab tidur yang buruk pada pasien kritis salah satunya faktor lingkungan karena tingkat kebisingan dan tingkat pencahayaan. Kualitas tidur yang buruk pada pasien yang sakit kritis dapat menyebabkan konsekuensi psikologis dan fisiologis, dan juga dapat mempengaruhi pemulihan dan proses perawatan. Intervensi gangguan tidur meliputi intervensi farmakologi dan non farmakologi. Namun, intervensi farmakologis dapat menyebabkan efek samping negatif gangguan fungsi kognitif, risiko toleransi atau kecanduan obat, gangguan pernapasan, dan gangguan pada fisiologi tidur normal. Salah satu intervensi non farmakologi yaitu penggunaan kombinasi Earplug dan Eyemask. Earplug dan Eyemask ini adalah metode pengurangan kebisingan dan kontrol cahaya yang murah yang bisa lebih unggul dari intervensi non farmakologi lainnya Tujuan: Mengetahui pengaruh kombinasi Earplug dan Eyemask terhadap kualitas tidur pada pasien kritis. Metode: Penelitian ini merupakan penelitian Quasi Experiment dengan rancangan penelitian one group pretest-posttest design. Teknik pengambilan sampel pada penelitian ini total sampling dan didapatkan jumlah responden 16 orang. Penelitian ini dilakukan di Rumah Sakit Al-Islam Kota Bandung di Ruangan ICU dan HCU. Instrument yang digunakan adalah RSCO (Richards-Campbell Sleep Questionnaire). Hasil: Pada uji Wilcoxon Signed Ranks Test, menunjukkan nilai p-value yang signifikan pada kelompok intervensi yaitu 0.000<0.05 artinya adanya perbedaan kualitas tidur pasien kritis sebelum dan sesudah dilakukan kombinasi earplug dan eyemask. Kesimpulan: Pada uji Wilcoxon Signed Ranks Test, hasil mean ranknya adalah 8.50 dan p-value menunjukan 0.000 < 0.05 dan dapat disimpulkan bahwa kombinasi Earplug dan Eyemask memiliki pengaruh terhadap kualitas tidur pada pasien kritis.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | Program Studi > Sarjana Keperawatan |
Depositing User: | perpus.1 admin ppni |
Date Deposited: | 09 Sep 2024 03:02 |
Last Modified: | 09 Sep 2024 03:02 |
URI: | https://repository.stikep-ppnijabar.ac.id/id/eprint/681 |