Aprillia Lesmana, Tini (2023) Pengaruh Terapi Murottal Al-Qur'an Surah Ar-Rahman Terhadap tekanan Darah Pada Penderita Hipertensi. Masters thesis, STIKep PPNI Jawa Barat.
219088-Tini Aprillia Lesmana.pdf
Download (380kB)
Abstract
Latar Belakang: Hipertensi adalah suatu kedaan seseorang mengalami peningkatan tekanan darah normal sistol diatas ≥140 mmHg dan diastol ≥90 mmHg. Salah satu penata laksanaan hipertensi non farmakologi adalah terapi murottal al - qur'an surah ar - rahman. Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh terapi murottal al - qur'an surah ar - rahman terhadap tekanan darah pada penderita hipertensi. Metode: Penelitian ini merupakan penelitian quasy eksperiment desain one group pretest - posttest dengan jumlah sampel 30 responden. Teknik sampling menggunakan porposive sampling dengan kriteria inklusi beragama islam, pendengaran yang baik, tekanan darah sistol ≥140 mmHg dan diastol ≥90 mmHg. Kriteria eksklusi pasien komplikasi dan krisis hipertensi. HasiI: Terdapat perbedaan tekanan darah sistol dan diastol sebelum dan sesudah diberikan intervensi. Rata - rata tekanan darah sistol sebelum dilakukan intervensi 157,03 mmHg, sedangkan sesudah diberikan intervensi 143.60 mmHg. Rata - rata tekanan darah diastol sebelum dilakukan intervensi 95,83 mmHg, sedangkan sesudah diberikan intervensi 86,53 mmHg. Hasil uji statistik paired sample T -test didapatkan nilai p= 0,000 (<0,05). Kesimpulan: Terapi murottal al - qur'an berpengaruh terhadap tekanan darah. Saran: terapi murottal al - qur'an dapat dijadikan salah satu informasi tambahan terapi non farmakologi dalam menurunkan tekanan darah pada penderita hipertensi.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | Program Studi > Sarjana Keperawatan |
Depositing User: | perpus.2 admin ppni |
Date Deposited: | 22 Aug 2024 06:24 |
Last Modified: | 22 Aug 2024 06:24 |
URI: | https://repository.stikep-ppnijabar.ac.id/id/eprint/563 |