Faktor Faktor Yang Berhubunganan Dengan Tingkat Kecmesan Keluarga Penunggu Pasien Yang Di Rawat Di Ruang ICU RSUD Subang

Milawati, Neng (2022) Faktor Faktor Yang Berhubunganan Dengan Tingkat Kecmesan Keluarga Penunggu Pasien Yang Di Rawat Di Ruang ICU RSUD Subang. Masters thesis, STIKep PPNI Jawa Barat.

[thumbnail of 218026-Neng Milawati.pdf] Text
218026-Neng Milawati.pdf

Download (399kB)

Abstract

Latar belakang: ICU merupakan fasilitas rumah sakit dengan staf medis khusus, pasien yang dirawat di ruang ICU memiliki penyakit akut yang mengancam jiwa, sehingga menimbulkan kecemasan pada pasien dan keluarga. Adapun faktor-faktor yang mempengaruhi tingkat kecemasan yaitu faktor internal (usia, jenis kelamin, pengalaman), faktor eksternal (tingkat pendidikan, diagnosa medis, komunikasi terapeutik) yang harus diatasi untuk mengurangi kecemasan pada keluarga pasien. Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi faktor-faktor yang berhubungan dengan tingkat kecemasan keluarga penunggu pasien yang dirawat di ruang ICU RSUD Subang. Metode: Penelitian ini deskriptif korelasi dengan metode cross-sectional. Hasil: Penelitian tingkat kecemasan didapatkan 1 orang (2,5%) cemas ringan, 10 orang (25,0%) cemas sedang, 20 orang (51,3%) cemas berat, 8 orang (20,5%) sangat berat/panik. Berdasarkan uji statistic Spearman didapatkan nilai p-values 0.00 < 0.005 yang artinya terdapat hubungan usia dengan tingkat kecemasan keluarga. Kesimpulan: Dalam penelitian ini terdapat hubungan hanya pada faktor usia. Tidak terdapat hubungan antara jenis kelamin, tingkat pendidikan, pengalaman, diagnosa medis dan komunikasi terapeutik terhadap kecemasan keluarga.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: Program Studi > Sarjana Keperawatan
Depositing User: perpus.2 admin ppni
Date Deposited: 22 Aug 2024 06:24
Last Modified: 22 Aug 2024 06:24
URI: https://repository.stikep-ppnijabar.ac.id/id/eprint/567

Actions (login required)

View Item
View Item