Agung Pratama, Dimas (2022) PENGARUH FOOT MASSAGE TERHADAP KUALITAS TIDUR PASIEN DI RUANG ICU. Doctoral thesis, STIKep PPNI Jawa Barat.
321072-Dimas Agung Pratama, S.Kep.pdf
Download (737kB)
Abstract
Latar Belakang: Kualitas tidur merupakan kemampuan individu untuk tetap tertidur dan bangun dengan jumlah yang cukup dari rapid eye movement (REM) dan non-rapid eye movement (NREM) dan kualitas tidur penting karena gangguan tidur yang menetap dalam waktu lama dapat menurunkan secara keseluruhan serta kesehatan fungsional sehingga mempengaruhi kualitas hidup. Foot massage merupakan salah satu terapi komplementer yang aman dan mudah diikuti yang dapat meningkatkan sirkulasi, menghilangkan sisa metabolisme, merengangkan sendi, meredakan nyeri, mengendurkan otot, dan menciptakan rasa nyaman pasien serta meningkatkan kualitas tidur. Tujuan Penelitian: Mengetahui pengaruh foot massage terhadap kualitas tidur pasien di ruang ICU. Metode Penelitian: Karya Ilmiah menggunakan studi kasus deskriptif. Dilakukan wawancara kepada perawat yang berdinas diruang ICU sebagai responden. Hasil Penelitian: berdasarkan wawancara yang telah dilakukan dengan Tn. F bahwa Intervensi foot massage ini belum pernah dilakukan diruang ICU dan akan dilakukan di ruang ICCU. Kesimpulan: Intervensi foot massage ini tidak dapat dilakukan pada pasien dikarenakan masalah yang sering terjadi di ruang ICU itu pasien-pasien yang tidak sadar yang terpasang ventilator maka dari itu tidak memungkinkan dilakukan akan tetapi juga bisa diberikan kepada pasien-pasien yang berada di ICCU karena rata-rata pasien yang sudah stabil dan pasien di ruang ICU setelah selesai winning ventilator.
Item Type: | Thesis (Doctoral) |
---|---|
Subjects: | Program Studi > Profesi Ners |
Depositing User: | perpus.1 admin ppni |
Date Deposited: | 17 Sep 2024 02:10 |
Last Modified: | 17 Sep 2024 02:10 |
URI: | https://repository.stikep-ppnijabar.ac.id/id/eprint/801 |